Haru dan Bahagia Iringi Acara Pelepasan Calon Praja Babel

Pangkalpinang - Suasana haru sekaligus bahagia mengiringi acara Pelepasan Peserta Penentuan Tahap Akhir (Pantukhir) Seleksi Penerimaan Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), di Ruang Graha Natar Praja, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (BKPSDMD Babel), Kamis (8/8/2019).

Gubernur Babel diwakili Kepala BKPSDMD Babel, Sahirman menghimbau agar para Calon Praja dapat menjaga nama baik Babel.

“Apabila nanti kalian dinyatakan lulus dan diterima menjadi seorang Praja IPDN pada Pantukhir, saya menghimbau agar dapat menjaga nama Negeri Serumpun Sebalai, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” kata Sahirman saat menyampaikan sambutan.

Dalam sambutan tersebut juga disampaikan bahwa akan ada tindakan tegas bagi Praja yang berbuat buruk atau melanggar aturan.

“Saya juga tidak mau mendengar apabila ada Calon Praja yang berbuat tidak baik, bahkan merusak nama Negeri Serumpun Sebalai ini, seperti memakai narkoba, berkelahi, dan bertindak asusila. Saya tidak akan segang-segan memberikan rekomendasi kepada Gubernur IPDN untuk memberhentikan dengan tidak hormat,” katanya.

Kepada para orang tua, Sahirman menghimbau agar dapat memotivasi anak-anaknya untuk menjadi tauladan.

“Kepada para orang tua, saya juga mengjimbau untuk memberi motivasi anak-anaknya untuk selalu beribadah serta menjauhkan diri dari segala hal yang merusak, untuk selalu belajar, berprestasi dan menjadi yang terbaik serta tauladan bagi adik-adik tingkatnya nanti,” katanya lagi.

Chandra Arnida, ibu dari Calon Praja Irmasyithah Rahma Revinda menuturkan perasaannya terhadap putrinya yang akan berangkat ke Jatinangor besok, Jum’at (9/8) untuk mengikuti Pantukhir.

“Perasaannya campur aduk. Sedih, bangga, tapi demi sebuah cita-cita memang butuh perjuangan. Mudah-mudahan ini memberikan masa depan yang baik baginya nanti,” tutur Arnida yang ditemui usai acara pelepasan.

Kepada putrinya Arnida berpesan agar dapat berperilaku baik agar dapat meraih cita-cita.

“Pesan saya, supaya dia bisa menjaga kesehatan, menjaga diri, berperilaku baik, sopan santun, rajin belajar dan semangat, serta selalu istiqomah karena ini cita-cita dia,” pesannya.

Usai seremonial pelepasan, Kepala BKPSDMD Babel diikuti seluruh orang tua memberikan selamat kepada para Calon Praja. Sebelum pukul 9 malam, para orang tua diberikan kesempatan untuk bersama putera-puterinya.

Penulis: 
Ernawati Arif, S.Sos - Pranata Humas Muda BKPSDMD
Fotografer: 
BKPSDMD
Editor: 
Riko Apriyanto, S.Ikom - Kasubbid Data BKPSDMD
Sumber: 
BKPSDMD

Berita

15/01/2020 | BKPSDMD
27,637 kali dilihat
17/08/2024 | BKPSDMD Babel
12,944 kali dilihat
19/05/2016 | BKPSDMD
12,784 kali dilihat
25/08/2023 | BKPSDMD Babel
10,701 kali dilihat
18/03/2021 | BKPSDMD Babel
9,878 kali dilihat
10/08/2023 | BKPSDMD Babel
6,509 kali dilihat
01/11/2024 | BKPSDMD Babel
5,466 kali dilihat