Gubernur Kukuhkan Pengurus BAZNAS, LPTQ & BHR

PANGKALPINANG – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), H. Rustam Effendi, SE, mengukuhkan Pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ), dan Badan Hisab Rukyat (BHR) Provinsi Babel periode 2015 - 2018.

Dalam sambutannya, Gubernur mengharapkan para pengurus BAZNAS, LPTQ, dan BHR Provinsi Babel yang telah dikukuhkan, agar dapat melaksanakan tugas yang diamanahkan dengan baik dan sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.

“Saya juga berpesan kepada Pengurus BAZNAS, LPTQ, dan BHR, mari kita isi bersama-sama pembangunan di negeri serumpun sebalai ini, dengan kekeluargaan dan kedamaian,” ajak Gubernur.

Sementara itu, perwakilan BAZNAS Pusat, Muhammad Nasir Tajang, dalam sambutan dan tausiyah singkatnya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Babel H. Rustam Effendi, SE, yang telah memberikan perhatian serius terhadap BAZNAS Provinsi Babel.

Nasir menjelaskan, kalau dana zakat di daerah ini, dikelola secara optimal, maka Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa akan memberikan barokah kepada masyarakat di Babel. “Zakat tidak akan berhasil tanpa dukungan dari pimpinan, ulama dan segenap unsur masyarakat yang ada di negeri ini. Penting bagi kita semua bahwa zakat sebagai sarana untuk mensejahterakan masyarakat miskin,” ungkap Nasir. 

Selain dihadiri para Pejabat Eselon II, III di Lingkungan Pemprov Babel, Pengukuhan Pengurus BAZNAS, LPTQ, dan BHR, Provinsi Babel yang berlangsung di Ruang Pasir Padi Lantai III Kantor Gubernur Babel, Senin (16/5/2016) ini, juga dihadiri, tokoh NU dan Muhammadiyah Provinsi Babel.

Penulis: 
as/BKD Babel
Sumber: 
BKPSDMD

Berita

15/01/2020 | BKPSDMD
29,002 kali dilihat
17/08/2024 | BKPSDMD Babel
13,140 kali dilihat
19/05/2016 | BKPSDMD
12,815 kali dilihat
25/08/2023 | BKPSDMD Babel
10,732 kali dilihat
18/03/2021 | BKPSDMD Babel
10,030 kali dilihat
10/08/2023 | BKPSDMD Babel
7,472 kali dilihat
01/11/2024 | BKPSDMD Babel
5,525 kali dilihat