Gubernur Jamu Kontingen PMR Babel

Pangkalpinang - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), H. Rustam Effendi, SE, Sabtu malam (6/8/2016) menjamu seluruh peserta kontingen palang Merah Remaja (PMR) Babel di kediaman dinasnya.

Acara ramah tamah sekaligus silaturahmi dengan pengurus PMI dan PMR Babel ini, diselenggarakan atas keberhasilan kontingen PMR Babel masuk peringkat pertama pada Jumbara Nasional VIII di Pangkep Sulawesi Selatan  25-31 Juli yang lalu.

Pada acara tersebut, turut hadir Asisten III Bidang Administrasi Umum, Drs. H. Sahirman,M.Si, Pengurus PMI Kota Pangkalpinang, Bangka, Bangka Selatan, Bangka Tengah, dan orang tua peserta PMR.

Gubernur dalam sambutannya mengucapkan selamat atas keberhasilan kepada kontingen PMR Babel yang telah meraih kategori peringkat pertama pada Jumbara Nasional PMR VIII di Sulawesi Selatan.

"Walaupun dengan keterbatasan yang ada, ternyata menjadi motivasi dan semangat menjadikan Babel diperhitungkan oleh provinsi lainnya," ujar Gubernur.

Gubernur juga berharap, sebagai  generasi penerus bangsa agar anak-anak PMR ini, teruslah belajar. "Jangan mudah berpuas diri, karena mempertahankan prestasi itu lebih sulit daripada meraih prestasi,” kata Gubernur.

Sementara itu, Ketua PMI Provinsi Babel, Noorhari Astuti dalam kesempatan sama juga mengucapkan terimakasih atas dukungan semuanya, sehingga bisa meraih prestasi yang menggembirakan bagi Provinsi Babel, terutama kepada pengurus PMI provinsi dan Kabupaten Kota.

Istri mantan Gubernur Babel Almarhum Eko Maulana Ali ini pun berharap kepada pemerintah daerah (Pemda) kiranya agar dapat memberikan dukungan gedung Markas PMI dan dana setiap tahun untuk operasional kegiatan kepalangmerahan di Provinsi Babel.

Selainitu,dalamkesempatansama, Gubernurjugamenyerahkan bonus kepada Nuke Mazalunasalahsatupeserta PMR Mula yang turutsertadalamJumbara Nasional VIII di Pangkep Sulawesi Selatan  25-31 Juli yang lalu

Penulis: 
wy
Fotografer: 
Wahyono
Editor: 
Anton Hery
Sumber: 
BKPSDMD

Berita

15/01/2020 | BKPSDMD
27,613 kali dilihat
17/08/2024 | BKPSDMD Babel
12,938 kali dilihat
19/05/2016 | BKPSDMD
12,779 kali dilihat
25/08/2023 | BKPSDMD Babel
10,696 kali dilihat
18/03/2021 | BKPSDMD Babel
9,872 kali dilihat
10/08/2023 | BKPSDMD Babel
6,498 kali dilihat
01/11/2024 | BKPSDMD Babel
5,461 kali dilihat