BKPSDMD Babel Adakan Diseminasi Pendidikan Kedinasan

Pangkalpinang – Dalam rangka mewujudkan sumber daya manusia aparatur yang kompeten, kompetitif, profesional dan disiplin perlu direncanakan perekrutan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) salah satunya melalui sekolah kedinasan, yaitu dengan memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi putera/puteri daerah untuk menimba ilmu di jenjang pendidikan tinggi pada Kementrian/Lembaga yang memiliki sekolah kedinasan. Untuk menyampaikan penyebarluasan informasi tentang pendidikan kedinasan tersebut, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov. Kep. Babel) melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Pemprov. Kep. Babel melaksanakan kegiatan diseminasi pendidikan kedinasan guna membantu penyebarluasan informasi penerimaan calon Taruna/Praja pendidikan kedinasan Kementrian /Lembaga Republik Indonesia tahun 2017.

Kegiatan diseminasi pendidikan kedinasan merupakan kegiatan yang ditujukan kepada para perwakilan pelajar kelas VII (dua belas) Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) yang ada di seluruh Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung agar memperoleh informasi sehingga timbul kesadaran, menerima dan akhirnya memamfaatkan informasi tersebut untuk melakukan pendaftaran seleksi pendidikan kedinasan yang sedikitnya telah dibuka pada 8 (delapan) lembaga pendidikan kedinasan tahun 2017, yaitu sebagai berikut; Kemenkeu (PKN STAN), Kemendagri (IPDN), Kemenhub (STTD), Kemenkumham (POLTEKIP dan POLTEKIM), BIN (STIN), BPS (STIS), BMKG (STMKG) dan Lemsaneg (STSN). Pembukaan seleksi pendidikan kedinasan tersebut sesuai dengan pengumuman Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) RI Nomor 125/S.SM.0I.00/2017 Tentang “Penerimaan Calon Siswa-Siswi/Taruna-Taruni Pada Kementrian/Lembaga yang mempunyai Lembaga Pendidikan Kedinasan Tahun 2017,” dimana pendaftaran pendidikan kedinasan dilaksanakan secara terintegrasi, online pada portal Panitia Seleksi Nasional www.panselnas.id dan dilanjutkan dengan melakukan pendaftaran pada portal masing-masing lembaga pendidikan.

Dalam pelaksanaan kegiatan diseminasi ini BKPSDMD Pemprov. Kep. Babel membentuk tim yang langsung turun ke Kabupaten/Kota se-Provinsi Bangka Belitung untuk menyampaikan informasi terkait pendidikan kedinasan tahun 2017 ini. Kegiatan Diseminasi pendidikan kedinasan untuk Kota Pangkalpinang yang berlangsung di ruang Pasir Padi Lantai III Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Senin, 13/03/2017 di hadiri langsung oleh Kepala BKPSDMD Pemprov. Kep. Babel Drs. H. Sahirman, M.Si.

Dalam kesempatan itu Sahirman bertatap muka langsung dengan peserta diseminasi yang merupakan pelajar SLTA perwakilan dari SLTA yang ada di Kota Pangkalpinang, pada kesempatan yang baik itu pula Sahirman mengatakan bahwa pelajar adalah generasi penerus bangsa terkhusus lagi yang ada di Provinsi Bangka Belitung ini. Untuk itu, mamfaatkan kesempatan pendidikan kedinasan ini sebagai langkah untuk membangun Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang kita cintai ini. Dan untuk bisa menempuh pendidikan kedinasan Kementrian/Lembaga, Sahirman berpesan beberapa hal yang harus diperhatikan, antara lain; mencari informasi lembaga pendidikan kedinasan yang akan dipilih; mencari informasi pendaftaran, proses seleksi dan program pendidikan; menambah pengetahuan potensi akademik; menjaga kesehatan ; melatih fisik dan yang paling penting hendaknya beribadah dan berdoa memohon ridho dan perkenaan kepada Allah SWT supaya apa yang telah kita lakukan dapat berhasil dan sukses.”  (wv/ah/BKPSDMD BABEL/2017)

Penulis: 
Wedius Virkiyan, S.Sos
Sumber: 
BKPSDMD

Berita

15/01/2020 | BKPSDMD
27,632 kali dilihat
17/08/2024 | BKPSDMD Babel
12,944 kali dilihat
19/05/2016 | BKPSDMD
12,784 kali dilihat
25/08/2023 | BKPSDMD Babel
10,700 kali dilihat
18/03/2021 | BKPSDMD Babel
9,877 kali dilihat
10/08/2023 | BKPSDMD Babel
6,508 kali dilihat
01/11/2024 | BKPSDMD Babel
5,464 kali dilihat