PANGKALPINANG - Kepala BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Susanti menutup Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan 2 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2023 di Aula Natar Praja, BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Air Itam, Pangkalpinang, Selasa (29/8/2023).
Sebelum menutup, Kepala Badan (Kaban) Susanti memberikan Review Kebijakan dan Tindak Lanjut Hasil Pelatihan (PKA) terlebih dahulu. Disela-sela review, Kaban Susanti menyampaikan kabar gembira bahwa saat ini BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sedang melakukan persiapan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN).
“Saat ini kami sedang menyiapkan asrama untuk PKN karena Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memiliki peluang yang besar untuk melaksanakan PKN. Proposalnya sudah kami sampaikan ke LAN. Anggarannya juga InsyaAllah aman,” ucap Kaban Susanti.
Kenyamanan menjadi salah satu hal terpenting dalam mempersiapkan penyelenggaraan PKN.
“Untuk sarana dan prasarana akan segera kami siapkan. Saat ini jalan di kantor kami sedang diaspal. Nanti semuanya akan dibuat nyaman. Kami sedang mempersiapkan semuanya, seperti kamar, air dan lain sebagainya. Kenyamanan dalam penyelenggaraan pelatihan menjadi salah satu hal yang sangat penting karena sesuai dengan beban kerja yang diemban para peserta PKN,” jelasnya.
Menurutnya, sosok Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama membutuhkan kematangan emosional dan pengalaman.
“Tekanan Eselon II itu beda. Perlu kematangan emosional, pengalaman, juga psikologisnya. Tidak hanya sekedar teori tapi juga jam terbangnya harus ada. Seperti binaraga yang fisiknya ditempa dengan latihan beban, sehingga bentuknya menjadi proporsional,” katanya.
Kaban Susanti berharap seluruh peserta PKA dapat menjadi Agen Perubahan di Perangkat Daerah (PD) masing-masing.
“40 (empat puluh) orang ini harus menjadi Agen Perubahan. Bapak-ibu dirubah sebagaimana mestinya. Menjadi seorang pejabat harus sesuai dengan apa yang ditampilkan. Jangan sampai pejabat dikomplain oleh masyarakat karena apa yang mereka lihat dari sosok seorang Pejabat tidak sebagaimana mestinya. Jadi, bersyukurlah bapak-ibu sudah selesai dididik,” jelasnya.
Dalam acara penutupan juga disampaikan informasi bahwa besok hari, Rabu (30/8) akan dibuka PKA Angkatan 3 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2023.
“Besok juga kita akan segera lanjut membuka PKA Angkatan 3. Indeks Profesionalitas (IP) ASN PKA ini besar, nilainya 15 (lima belas). Bapak-ibu ini minimal box 7 dalam Manajemen Talenta. 7, 8, dan 9 termasuk suksesor dan ini akan meningkatkan nilai Meritokrasi kita. Saat ini nilai Meritokrasi kita 286 (dua ratus delapan puluh enam). September nanti kita akan membuka asistensi langsung oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) bagi teman-teman Kabupaten/Kota, supaya nilai Meritokrasinha juga meningkat,” katanya.
Terakhir, Kaban Susanti mengucapkan selamat atas kelulusan seluruh peserta.
“Saya ucapkan selamat sudah sampai pada penghujung. Kalo saya pengennya semua lulus dan mudah-mudahan semuanya lulus,” ucapnya.
Predikat Nilai Tertinggi Per Kelompok Penguji, antara lain dr. Helen Sukendy (Direktur DKPPKB Unit RSUD Kriopanting Bangka Selatan) dengan judul tulisan “Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Ibu Hamil Resiko Tinggi Melalui SI PEDULI RESTI di Rumah Sakit Umum Daerah Kriopanting”, dr. Muhammad Thamrin (Kepala Bidang Pelayanan RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang) dengan judul tulisan “Peningkatan Pelayanan Kesehatan Lansia Melalui Telepharmacist Online dan Antar Obat Sekarang "TELEPON ABANG" di RSUD Depati Hamzah”, Richard Syam, S.STP., M.AP. (Camat Gerunggang) dengan judul tulisan “Optimalisasi Pelayanan Masyarakat Melalui “ SEKAPUT “ (Silaturahmi Mendengar Keluhan dan Laporan Masyarakat Untuk Ditindaklanjuti) dan Kontak Pengaduan di Kecamatan Gerunggang Kota Pangkalpinang dan Kartikasari,ST.,MM (Kepala Bidang Penaatan dan Penataan Lingkungan Hidup, Dinas Lingkungan Hidup Bangka Selatan) dengan judul tulisan “Peningkatan Kinerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka Selatan Melalui Aplikasi Pelaporan Dokumen Lingkungan Berbasis Elektronik (SEPELE)”.
Kemudian, Predikat Top Inovasi Per Kelompok Penguji, antara lain dr. Helen Sukendy (Direktur DKPPKB Unit RSUD Kriopanting Bangka Selatan) dengan judul tulisan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Ibu Hamil Resiko Tinggi Melalui SI PEDULI RESTI di Rumah Sakit Umum Daerah Kriopanting, dr. Muhammad Thamrin (Kepala Bidang Pelayanan RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang) dengan judul tulisan “Peningkatan Pelayanan Kesehatan Lansia Melalui Telepharmacist Online dan Antar Obat Sekarang "TELEPON ABANG" di RSUD Depati Hamzah”, Richard Syam, S.STP., M.AP. (Camat Gerunggang) dengan judul tulisan “Optimalisasi Pelayanan Masyarakat Melalui “ SEKAPUT “ (Silaturahmi Mendengar Keluhan dan Laporan Masyarakat Untuk Ditindaklanjuti) dan Apri Yuliansyah, SE (Kepala UPTD Balai Pengembangan Pariwisata Wilayah Belitung, Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Kepemudaan Olahraga Provinsi Kepulauan Bangka Belitung) dengan judul tulisan “Peningkatan Kinerja Kepariwisataan Melalui Sistem Pemutakhiran Data Pengembangan dan Pemasaran Destinasi Wisata Berbasis Masyarakat di Pulau Belitung (SIRE ADAT) “Ke Belitung Saja”.
PKA dilaksanakan dengan metode blended learning sejak 18 April sampai dengan 29 Agustus 2023, di BKPSDMD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
- 209 reads