PANGKALPINANG - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman melakukan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menjadi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, di Ruang Pasir Padi, lantai 3 Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Air Itam, Pangkalpinang, Jum’at (4/2/2022).
Gubernur Erzaldi berharap, para pegawai yang baru dilantik dapat menempatkan dirinya dengan sebaik-baiknya dan menjalankan perannya sesuai dengan bidangnya masing-masing.
“Saya berharap kepada saudara semua, agar saudara dapat menempatkan diri dengan sebaik-baiknya, dimanapun kalian ditugaskan. Pahami dan jalankan peran saudara sesuai dengan bidangnya masing-masing,” ucap Gubernur Erzaldi dalam sambutan.
Dirinya menegaskan agar setiap pegawai dapat menjunjung nilai-nilai yang sangat besar pengaruhnya dalam hidup, khususnya sebagai abdi negara.
“Dalam melaksanakan tugas, junjung tinggi kejujuran. Kejujuran akan menjadikan kita pegawai yang berintegritas dan junjung kehormatan diri dengan menghindari berbagai hal yang merugikan diri dan lingkungan. Nilai-nilai ini berpengaruh besar dalam kehidupan kita, terutama dalam hal menjaga marwah seorang abdi negara yang profesional,” tegasnya.
Hal penting lainnya yang harus senantiasa dikembangkan adalah memiliki pola pikir yang positif dan berkembang.
“Sebagai abdi negara, kita harus memiliki pola pikir positif dan berkembang, terus belajar, meningkatkan kerja tim dan menghormati atasan. Hal-hal ini akan membentuk kita menjadi Pegawai Negeri Sipil yang profesional,” tambahnya.
Pengambilan sumpah bukti kesanggupan dan kesungguhan pegawai dalam melaksanakan tugasnya yang tidak hanya disaksikan oleh para saksi yang ada di tempat, tapi juga yang terpenting disaksikan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
“Sumpah yang baru saja saudara ikrarkan tadi pada hakekatnya merupakan suatu bukti kesanggupan untuk mentaati aturan yang berlaku, yang disaksikan tidak hanya oleh kita semua yang ada di ruangan ini tapi juga oleh Tuhan Yang Maha Esa,” katanya.
Memahami tugas yang diamanahkan membantu kita untuk dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
“Saya yakin dan percaya bahwa setelah kalian dilantik, kalian akan lebih memahami apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab kalian sebagai Pegawai Negeri Sipil dimanapun ditugaskan. Saudara selalu dituntut untuk senantiasa bekerja dengan sebaik-baiknya sesuai dengan peran dan berpedoman pada aturan yang berlaku,” ucapnya.
Peserta pelantikan CPNS menjadi PNS sebanyak 24 orang, terdiri dari 19 orang PKN STAN dan 5 orang STTD, ditambah 14 Jabatan Fungsional Pengangkatan Pertama.
Pengambilan Sumpah dan Pelantikan disaksikan oleh Ibu Susanti, BKPSDMD Bangka Belitung dan Bapak Yanuar, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan - Sekretariat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, serta dihadiri oleh seluruh
Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas/Sub Koordinator di lingkungan BKPSDMD Bangka Belitung dan undangan lainnya.
- 752 reads