Gubernur Babel dan Kepala Kantor Regional VII BKN Bahas Lahan Kantor Perwakilan BKN di Babel dan Peresmian UPT

Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman menerima kedatangan Kepala Kantor Regional VII Badan Kepegawaian Negara (BKN), Agus Agus Sutiadi, di ruang kerjanya, Kantor Gubernur Babel lantai 2, Pangkalpinang, Jum’at (2/8/1019).

Pertemuan ini membahas tentang agenda peresmian Unit Pelaksana Teknis (UPT) BKN di Pangkalpinang dan lahan yang akan dibangun kantor perwakilan BKN di Babel.

Erzaldi meminta agar dokumen yang dibutuhkan untuk lahan yang akan dibangun kantor perwakilan BKN di Babel segera disiapkan.

“Segera saja disiapkan surat-surat yang dibutuhkan apa saja, tolong disiapkan,” kata Erzaldi dalam pertemuan.

Erzaldi menginginkan agar lahan dimaksud dapat segera dibangun.

“Kalau semua dokumen sudah selesai, segera dibangun gedungnya. Kalau bisa 2020 sudah dimulai pembangunannya,” katanya lagi.

Sementara Agus Sutiadi menyampaikan rasa terima kasihnya atas perolehan tanah yang akan dibangun kantor perwakilan BKN di Babel.

“Kami memgucapkan terima kasih atas perolehan tanah untuk membangun kantor perwakilan BKN di Bangka Belitung ini. Kami mintanya 3.000 meter persegi, tapi barusan disiapkan 1.500, dan saya pikir tergantung kita memanfaatkannya,” kata Agus yang ditemui usai pertemuan.

Agus menambahkan bahwa adanya kantor perwakilan BKN di Babel akan mempermudah pelayanan kepegawaian.

“Tentu saja ini luar biasa, dimana biasanya teman-teman yang mengurus terkait keperluan kepegawaian ke Palembang, nanti bisa di sini saja. Ga perlu ngongkos lagi. Untuk informasi nanti bisa didapatkan di sini,” tambahnya.

Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Babel, Umi Kalsum berharap urusan keperluan dan pelayanan kepegawaian kedepan semakin meningkat.

“Ini sangat bangus sekali, karena semua urusan pelayanan kepegawaian akan semakin baik, lancar dan cepat,” harap Umi.

Peresmian UPT BKN di Pangkalpinang dijadwalkan pada 14 Agustus mendatang. Direncanakan Kepala BKN dan Gubernur Babel hadir bersama para Aparatur Sipil Negara (ASN) provinsi/kabupaten/kota akan mencoba 60 buah komputer yang akan digunakan di UPT BKN.

Penulis: 
Ernawati Arif, S.Sos - Pranata Humas Muda BKPSDMD
Fotografer: 
BKPSDMD
Editor: 
Riko Apriyanto, S.Ikom - Kasubbid Data BKPSDMD
Sumber: 
BKPSDMD