Pangkalpinang – Pelayanan Terpadu Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (BKPSDMD Babel) mulai beroperasi pada hari ini, Senin, 4 November 2019. Lalu bagaimana mekanismenya?
Kepala Sub Bagian Umum, Denny Efandhona menjelaskan bahwa mekanisme kunjungan ke Pelayanan Terpadu BKPSDMD Babel pada dasarnya sama dengan pusat pelayanan publik lainnya.
“Mekanismenya hampir sama dengan pusat pelayanan publik lainnya. Pertama, ketika masuk nanti akan diarahkan oleh petugas keamanan kita, yang sebelumnya juga sudah kita berikan arahan. Petugas akan mengarahkan tamu untuk menuju ke lobi Gedung Belajar Gunung Maras BKPSDMD Babel,” jelas Denny yang ditemui di ruang kerjanya, dihari yang sama.
Terdapat dua petugas yang akan mendata tamu di lobi Gedung Belajar Gunung Maras BKPSDMD Babel. Petugas akan meminta tamu untuk mengisi Kartu Tamu dan memberikan tanda pengenal khusus tamu. Sementara tanda pengenal milik tamu harus ditinggalkan di meja petugas, sampai urusan tamu selesai.
Denny melanjutkan bahwa petugas di lobi akan menghubungi bagian yang ingin ditemui tamu.
“Setelah tamu didata oleh petugas di lobi, petugas akan menghubungi bagian yang ingin ditemui tamu. Kemudian, pegawai yang bersangkutan akan datang ke Ruang Pelayanan Terpadu menemui tamu,” lanjutnya.
Ditambahkan Denny bahwa setelai urusan tamu selesai, tanda pengenal milik tamu akan dikembalikan oleh petugas di lobi.
“Kalau urusan tamu sudah selesai, tamu kembali lagi ke meja penerima tamu di lobi. Disana, tanda pengenal milik tamu dikembalikan. Selain itu, kita juga meminta tamu untuk mengisi kuisioner tamu terhadap pelayanan kita ini,” tambahnya.
Denny juga berharap bahwa inovasi ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan BKPSDMD Babel kepada ASN dan masyarakat.
“Pelayanan Terpadu ini merupakan suatu bentuk inovasi dari BKPSDMD Babel. Sehingga tentu saja sebagai pelayan masyarakat, kita berharap dapat memberikan pelayanan terbaik dan kemudahan bagi ASN dan masyarakat yang membutuhkan,” harapnya.
Salah satu pengunjung dari Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Babel, Andre Surya Kusuma berpendapat bahwa Pelayanan Terpadu memberikan kemudahan.
- 47 reads