Peringati HUT 52 KORPRI, KORPRI Diharapkan Mampu Menjawab Tantangan Zaman

PANGKALPINANG - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan Upacara Bendera Peringatan HUT ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), di lapangan upacara Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Senin (18/12/2023).

Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Safrizal Zakaria Ali memimpin langsung upacara. Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Safrizal berharap anggota KORPRI mampu beradaptasi dengan perubahan zaman yang begitu dinamis.

“Memperingati HUT ke-52 KORPRI, kita berharap seluruh anggota KORPRI, dimanapun berada, khususnya di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mampu membaca dan menjawab tantangan zaman yang kian hebat,” kata Pj. Gubernur Safrizal.

Di era VUCA yang serba cepat dan tidak pasti saat ini, ASN sebagai penggerak roda pemerintahan dituntut adaptif terhadap berbagai kondisi dan situasi.

“Di zaman seperti sekarang ini, KORPRI harus berperan sebagai bagian dari problem solver bukan problem maker. Sehingga apapun tantangan yang diberikan zaman, dapat dihadapi dengan cerdas dan bijak,” tambahnya.

ASN dalam hal ini anggota KORPRI sebagai pelaksana kebijakan pemerintah, harus memberikan kinerja terbaik untuk mewujudkan pemerintah yang profesional, seperti apa yang diharapkan oleh pemimpin negeri.

“Seperti yang diharapkan Presiden Joko Widodo kepada para ASN, dimana birokrasi diibaratkan sebagai mesin yang bekerja dengan performa yang sangat baik karena digerakkan oleh bahan bakar dengan kualitas terbaik, dan ASN yang kompeten diibaratkan sebagai bahan bakar yang menggerakkan  mesin tersebut. Mesinnya harus diisi dengan Pertamax terus mesinnya harus bisa panas terus,” lanjutnya.

Untuk mewujudkan suatu pemerintahan yang baik, ASN dituntut untuk berfokus pada inovasi dalam pelayanan masyarakat.

“Fokuslah pada target. InsyaAllah Bangka Belitung kedepan akan jauh lebih baik dalam beberapa indikator dari provinsi lain di Indonesia. Harus ada inovasi dalam pelayanan publik walau masih ada kekurangan tapi kita akan terus berusaha memperbaiki dan meningkatkannya,” tambahnya.

Ditegaskannya, sebagai Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung dirinya mengapresiasi tinggi akan 2 hal, yakni meritokrasi dan ASN yang berprestasi.

“Saya menjunjung  tinggi meritokrasi dan menghargai PNS berprestasi yang bersungguh-sungguh dan menunjukkan kinerja baik. Selama saya jadi Pj. Gubernur, tunjukkan kinerja terbaik. Saya akan membuka mata dan telinga akan hal itu dan sebisa mungkin saya akan menghindar non meritokrasi. Semoga Tuhan selalu memberikan kemudahan dan kelancaran kepada kita semua, untuk membangun Bangka Belitung menjadi semakin lebih baik,” jelasnya.

Dirinya mengingatkan agar ASN bersikap bijak menghadapi tahun politik agar terhindar dari pelanggaran netralitas.

“Saya ingatkan, tidak ada satupun ASN yang disalahkan atau disangkakan terkait netralitas ini. Tolong mawas diri dan jaga diri karena jika terbukti bersalah, saya tidak akan melindung pelanggaran netralitas tersebut. Maka berlaku bijaklah dalam menghadapi tahun politik, agar terhindar dari pelanggaran netralitas,” katanya.

Pj. Gubernur Safrizal mengajak seluruh ASN untuk bersama-sama memajukan Bangka Belitung dan membawa nama Bangka Belitung menjadi salah satu provinsi yang berprestasi di Indonesia.

“Kejar cita-cita Bangka Belitung 2024 jadi provinsi yang inovatif karena inovasi yang dilakukan di tiap-tiap Perangkat Daerah akan membawa Bangka Belitung menjadi terpandang dan mampu bersanding dengan provinsi inovatif lainnya di Indonesia. Bangka Belitung pasti dan bisa menjadi contoh bagi provinsi lain,” ucapnya.

Terakhir, dirinya berharap KORPRI Bangka Belitung dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagaimana mestinya.

“Mudah-mudahan KORPRI Bangka Belitung bisa segera menjalankan fungsinya dan terus menularkan kebaikan karena KORPRI memiliki kode etik agar kita semua aman dan nyaman. Jadi, mari kita bersikap netral, kembangkan kompetensi dan bersatu untuk kesejahteraan anggota KORPRI yang kuat dan solid,” tutupnya.

Usai upacara, Pj. Gubernur didampingi jajaran terkait menyerahkan penghargaan kepada atlet dan tim Pornas KORPRI Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung telah yang berlaga di Pornas XVI Tahun 2023, pemberian tanda kehormatan Satya Lencana dan PNS Berprestasi, serta penyerahan simbolis bantuan keuangan untuk anak stunting, BPJS Ketenagakerjaan, bantuan sosial ekstrem dan usaha ekonomi produktif.

Penulis: 
Ernawati Arif
Fotografer: 
BKPSDMD Babel
Editor: 
Satriyo (Kepala Bidang PPIKK)
Sumber: 
BKPSDMD Babel